Kunjungan Prodi Pendidikan Biologi UAD ke Balai Inseminasi Buatan Lembang 2013
Balai Inseminasi Buatan Lembang di Jawa Barat menjadi salah satu lokasi kunjungan Program Pendidikan Biologi FKIP UAD pada tanggal 22 Januari 2013 kemarin. Sebuah moto yang cukup mengejutkan ditempel di jendela kaca mengesankan bidang garap di salah satu balai milik Indonesia yang telah mampu mengekspor produknya sampai luar negeri.
Sebuah peluang lapangan pekerjaan untuk lulusan prodi pendidikan biologi dijajaki di sana adalah sebagai inseminator. Kursus yang diadakan 3x setiap tahunnya ini memberikan bekal bagi lulusan SMA, D3, bahkan S1 dari jurusan ilmu alam (khususnya biologi dan peternakan) untuk mengambil sertifikat IB. Kursus selama 2 minggu di asrama dengan akomodasi penuh dari BIBL dengan biaya 6 juta ini dapat menjadi alternatif bagi lulusan dari Pendidikan Biologi UAD. Keuntungan yang diperoleh dari seorang inseminator berlisensi antara 50 – 150 ribu rupiah setiap kali memberikan jasanya.
Untuk itu tunggu apa lagi…