Trainer Olimpicad II 2012
Yogyakarta – Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Pimpinan Pusat Muhammadiyah akan menyelenggarakan Olimpiade Nasional Perguruan Muhammadiyah atau Olimpicad II di Yogyakarta, 11–12 Juli 2012. Kegiatan tersebut akan diikuti pelajar SD/Ibtidaiyah, SMP/Tsanawiyah, SMA/SMK/Aliyah, dan pondok pesantren, serta guru Muhammadiyah se-Indonesia
Dalam rangka menghadapi lomba Olimpicad tersebut, mulai tanggal 25 Juni s.d. 5 Juli 2012 UAD JPMIPA diminta untuk menjadi Trainer Olimpicad siswa SD Muhammadiyah dan SMP Muhammadiyah se PDM Sleman Yogyakarta.
Untuk mapel Biologi, training/pembekalan diamanahkan kepada Trianik Widyaningrum, M.Si. dan Arief Abdillah N. (dari Prodi Pendidikan Biologi), mapel Fisika diamanahkan kepada Dr. Toifur dan Drs. Fatkhulloh (Prodi Pendidikan Fisika), untuk pembekalan sains SD diamanahkan kepada Eko Nursulistyo (dari Prodi Fisika) dan Arief Abdillah N. Pembekalan dilaksanakan di SMP Muh. Colombo.
Untuk mapel Matematika pembekalan dilaksanakan di SD Muh. Condong Catur, diamanahkan kepada Harina Fitriyani, M.Pd. dan Syariful Fahmi dari prodi Pendidikan Matematika. (-aan)