Sambut Perkuliahan, PBio UAD Gelar Workshop Rencana Pembelajaran Semester
Yogyakarta, 03 Maret 2025 – Program Studi Pendidikan Biologi (PBIO) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Kembali melaksanakan kegiatan Workshop RPS. Kegiatan ini untuk mempersiapkan pembelajaran pada semester genap Tahun Ajaran 2024/2025.
Penyelenggaraan dan Tujuan Kegiatan
Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin, 03 Maret 2025, di Laboratorium Pengembangan Produk Pembelajaran Biologi. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh dosen dan tenaga pendidik Program Studi Pendidikan Biologi. Kegiatan ini selain untuk mempersiapkan perkuliahan juga untuk menyelaraskan dan mengkoordinasikan antar mata kuliah seperti tugas ataupun projects. Dengan demikian, pembelajaran pada semester genap mendatang dapat berjalan dengan lebih terstruktur, efisien, dan memberikan pengalaman serta hasil yang maksimal.
Dr. Nani Aprilia, M.Pd (Kaprodi Pendidikan biologi) dalam sambutannya menyampaikan “Tugas yang diberikan kepada mahasiswa harus selaras dengan CPL yang diterapkan pada Rencana Pembelajaran Semester (RPS). Hal ini penting untuk memastikan bahwa setiap tugas mendukung pencapaian keterampilan dan pengetahuan yang diharapkan serta relevan dengan materi yang diajarkan”
Selain untuk mempersiapkan perkuliahan, menurut Etika Dyah Puspitasari, S.Si., M.Pd. selaku tim kurikulum mengungkapkan kegiatan ini dapat sekaligus mengoptimalkan pelaksanaan kurikulum OBE di Pendidikan Biologi FKIP UAD. Dalam pelaksanaan kurikulum OBE, seringkali beberapa mata kuliah di PBio UAD mengintegrasikan projects antar mata kuliah sehingga diharapkan tidak membebani mahasiswa.
Jalannya Acara
Acara ini berjalan dengan lancar. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WIB dengan pembukaan oleh Ibu Hani Irawati selaku Sekretaris Prodi Pendidikan Biologi UAD. Selanjutnya sesi penyampaian oleh Ibu Nani Aprilia, selaku Ketua Prodi Pendidikan Biologi UAD yang menekankan bahwa RPS yang disusun harus dilengkapi dengan rubrik penilaian. Prof Trianik kemudian menyampaikan mengenai pentingnya pengukuran Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) yang dibebankan kepada setiap mata kuliah. Beliau menegaskan bahwa”setiap mata kuliah harus mampu mengukur CPL yang dibebankan kepada mata kuliah tersebut dan harus dilakukan evaluasi ketercapaian CPL setiap mata kuliah di setiap akhir semester”. Luaran dari kegiatan ini adalah setiap dosen telah menyusun RPS mata kuliah masing-masing yang disusun melalui portal akademik UAD.