BSC (Biology Study Club) mengadakan Webinar Birdbranding
Pada Minggu (12/02/2023) BSC (Biology Study Club) mengadakan webinar dengan tema Birdbranding (metode penelitian burung). Webinar ini akan diisi oleh Sitta Yusti Azizah dari Paguyuban Pengamat Burung Jogja (PPBJ) dan BISA Indonesia. Webinar dibuka dengan sambutan dari ketua pelaksana webinar M. Raffie Nauval Fawwaz, ketua HMPS Nafa Naili Fauziah, dan Kaprodi Pendidikan Biologi Novi Febrianti, M.Si.
Dalam pembahasannya dijelaskan bagaimana metode penelitian burung, dimulai dari menangkap, menandai, dan memproses (mengukur dan mengamati) burung yang didapat. Proses tersebut tidak sembarang dapat dilakukan, harus melalui prosedur dan ketentuan yang telah ditetapkan, serta diawasi langsung oleh IBBS (Indonesian Bird Branding Scheme). Tujuan dari birdbanding sendiri adalah untuk mengetahui morfologi, jalur terbang/migrasi, serta mendata jenis burung.
Webinar diikuti oleh banyak mahasiswa Pendidikan Biologi, mereka mengikuti dengan antusias terbukti dari banyaknya mahasiswa yang merasa penasaran dengan bagaimana prosedural dalam penelitian burung. Ada satu pertanyaan yang cukup menarik dari Natika salah satu mahasiswa PBIO yang mempertanyakan cara pengambilan sampel untuk mengecek DNAnya. “Dilakukan pengambilan darah menggunakan suntik (jarang) di bulu dari dekat kloaka, yang kemudian disimpan di plastik klip untuk dianalisis lebih lanjut” ujar Sitta. Sitta juga melanjutkan sebelum di rilis akan diidentifikasi terlebih dahulu, DNAnya untuk mengetahui asal burung tersebut.
Dengan adanya webinar ini diharapkan dapat menambah wawasan mahasiswa Pendidikan Biologi mengenai metode penelitian burung, yang nantinya tentu akan membantu mahasiswa dalam pengerjaan skripsi apabila ingin mengambil jenis penelitian ini.