Kuliah Umum 2017
Program studi Pendidikan Biologi baru saja menyelenggarakan acara kuliah umum bagi mahasiswa baru angkatan 2017. Kegiatan kuliah umum yang diselenggarakan mendekati Ujian Akhir Semester (UAS) ini, selain sebagai upaya mengenalkan lebih dekat program studi Pendidikan Biologi FKIP UAD juga digunakan sebagai pematangan mental mahasiswa baru sebelum menghadapi UAS. Program studi Pendidikan Biologi selalu mengupayakan untuk dapat menyelenggarakan kegiatan Kuliah Umum secara rutin setiap tahun dengan tema yang berbeda dari tahun ke tahun. Selain kegiatan ini, program studi Pendidikan Biologi juga menyelenggarakan kegiatan-kegiatan lain yang dapat menunjang terbentuknya calon pendidik yang sesuai dengan kualifikasi yang diharapkan oleh masyarakat.
Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Rabu, 28 Desember 2016 sejak pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 13.00 WIB. Kegiatan yang diselenggarakan di Ruang Auditorium Kampus 3 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) ini dibuka oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Ibu Dr. Trikinasih, M.Si.. Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh Kaprodi di lingkungan FKIP UAD, salah satunya adalah Bapak Drs. Abdul Taram, M.Si. selaku Kaprodi Pendidikan Matematika UAD.
Kegiatan kuliah umum tahun ini bekerja sama dengan lembaga Anak Jenius Indonesia (AJI). Arinto Agus DR, S.Psi., MCH., MNLP merupakan perwakilan dari AJI yang mengajak seorang timnya unuk membersamai kegiatan kuliah umum. Bapak Arinto Agus ini merupakan alumni dari Universitas Ahmad Dahlan. Beliau juga tercatat sebagai murid Mr. Tung Desem Waringin (Trainer No. 1 Indonesia), Master Trainer Anak Jenius Indonesia (AJI), Master Reiki (Quantum Reiki), Master Clinical Hypnotherapist (IACH), Master Neuro Linguistic Program (NFNLP).
Kegiatan ini mengajak mahasiswa untuk dapat memotivasi diri secara positif. Selain itu, trainer juga menyampaikan tentang bagaimana dapat belajar dengan memaksimalkan otak baik kanan maupun kiri. Bahkan peserta juga sempat diajak untuk mengasah diri dalam menyeimbangkan otak kanan dan otak kiri dengan permainan senam otak. Selain itu, trainer juga memberikan trik dan tips agar belajar dapat menjadi sebuah kesenangan sehingga tidak membebabi pikiran. Sugesti juga termasuk hal yang disampaikan oleh trainer untuk dapat diarahkan pada hal yang positif sehingga dapat membantu dalam belajar juga.
Mahasiswa baru angkatan 2017 sangat antusias mengikuti acara kuliah umum yang mengambil tema “Melejitkan Potensi Diri Menuju Generasi Calon Pendidik Yang Profesional dan Berintegritas”. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh trainer Arinto ini berupa seminar, simulasi, dan tanya jawab interaktif. Baik mahasiswa baru maupun mahasiswa senior yang ikut sebagai peserta terlihat aktif mengikuti instruksi dari pembicara yang sekaligus trainer ini.
Selain dari sikap antusias dari mahasiswa, antusiame mahasiswa juga dapat dilihat dari jumlah kedatangan mahasiswa yang mencapai 154 orang mahasiswa dari total 156 orang mahasiswa yang masih aktif mengikuti perkuliahan. Mereka nampak aktif dan ceria dalam mengikuti setiap rangkaian acara. Selain mahasiswa baru angkatan tahun 2017, terdapat juga perwakilan mahasiswa dari angkatan 2016 ke atas sebanyak 23 mahasiswa. @DRM