Mahasiswa Baru 2025: Mengenal Lebih Dekat Program Studi Pendidikan Biologi Melalui Program Pengenalan Kampus
Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan tahun 2025 resmi digelar sebagai agenda wajib bagi mahasiswa baru angkatan 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan lingkungan universitas, fakultas, hingga program studi agar mahasiswa lebih siap menempuh perkuliahan. P2K UAD 2025 berlangsung pada 15–20 September 2025 dan ditutup pada 25 September 2025. Acara pembukaan diselenggarakan secara blended (daring dan luring) di Amphitarium Kampus IV UAD, serta dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Ahmad Dahlan, Prof. Dr. Muchlas, M.T. Rangkaian kegiatan P2K tahun ini terdiri atas Opening Ceremony, Hari Fakultas, Hari Program Studi, Hari Masta, serta Closing Ceremony. Melalui kegiatan ini, mahasiswa baru diharapkan mampu mengenal lebih dekat dunia kampus sekaligus mengembangkan diri baik di bidang akademik maupun organisasi.
Hari Program Studi Pendidikan Biologi
Hari Program Studi Pendidikan Biologi dilaksanakan pada tanggal 17 September 2025 bertempat di ruang kelas 35. Acara diawali dengan tadarus bersama, dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Sang Surya, dan Mars UAD. Setelah itu, dosen dan tenaga kependidikan diperkenalkan dengan cara unik, yaitu melalui fashion show disertai kuis tebak mata kuliah. Kegiatan ini diselingi hiburan berupa penampilan lagu “Semenjak Ada Dirimu” yang dibawakan oleh Septiana Saputri dari angkatan 2023.
Pengenalan Prodi dan Organisasi
Selain memperkenalkan dosen, pada kesempatan ini juga disampaikan informasi mengenai visi, misi, profil lulusan, prestasi mahasiswa, serta pengenalan dosen Pembimbing Akademik (PA). Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi sosialisasi organisasi mahasiswa tingkat prodi, yaitu HMPS oleh Risky Umi Hidayati dan PPKO oleh Sylvia Azzahra Candra Kirana, yang diakhiri dengan sesi tanya jawab mengenai program kerja kedua organisasi tersebut.
Selanjutnya, materi mengenai Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dipaparkan oleh Leli Fatmawati. Dalam penyampaiannya, ia menekankan pentingnya PKM bagi mahasiswa, jenis-jenis PKM yang dapat diikuti, strategi penyusunan proposal, serta menjelaskan bahwa PKM merupakan wadah pengembangan ide dan karya mahasiswa.
Pengenalan Komunitas dan Tour Laboratorium
Pada sesi berikutnya, mahasiswa baru diperkenalkan dengan komunitas Biologi Study Club yang dipresentasikan oleh ketuanya, Sania Rizkiani Mumtaz. Kegiatan ini berisi sharing pengalaman serta pengenalan divisi-divisi yang ada dalam komunitas tersebut. Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan tour laboratorium, yaitu di lantai 3 oleh kelompok Daucus carota yang dipandu oleh alumni berprestasi, Muhammad Faisal, S.Pd., dan di lantai 5 oleh kelompok Oryza sativa yang dipandu oleh mahasiswa berprestasi, Zulhamdi Batubara. Dalam sesi ini, para pemandu memberikan motivasi, tips belajar, serta berbagi pengalaman berprestasi.
Sharing Session dan Penutup
Kegiatan diakhiri dengan sharing session antar kelompok, di mana kedua kelompok saling bertukar informasi dan pengalaman setelah tour laboratorium. Secara keseluruhan, Hari Program Studi Pendidikan Biologi P2K UAD 2025 berjalan dengan lancar, penuh antusiasme, serta memberikan manfaat besar bagi mahasiswa baru dalam mengenal dosen, tenaga kependidikan, organisasi, komunitas, dan sarana laboratorium yang tersedia di Program Studi Pendidikan Biologi.