PBIO UAD terima kunjungan dari MA Sayang Ibu, Lombok
Rabu (24/05/2023) Prodi Pendidikan Biologi (PBIO) FKIP UAD menerima kunjungan dari MA Sayang Ibu Lombok, NTB. Dalam kunjungannya, MA Sayang Ibu Lombok diperkenalkan dengan Universitas Ahmad Dahlan terutama Prodi Pendidikan Biologi. Dr. Novi Febrianti, M. Si. selaku Kaprodi PBIO menyampaikan rasa terimakasih dan selamat datang kepada MA Sayang Ibu Lombok karena telah berkunjung ke PBIO dan berharap jika siswa-siswanya akan segera bergabung dengan Prodi PBIO UAD.
Dalam kunjungan ini, siswa MA Sayang Ibu Lombok diperkenalkan dengan Prodi PBIO dari prestasi mahasiswa, organisasi, dan keseruan pembelajaran serta paktikumnya. PBIO merupakan salah satu prodi di FKIP UAD yang selalu mendukung kegiatan mahasiswanya baik dalam perlombaan, organisasi, dan juga karir. PBIO juga merupakan salah satu prodi yang telah meraih predikat unggul diantara prodi-prodi lain yang ada di UAD.
“Kampusnya bagus, jurusannya juga sepertinya asik ada praktikumnya,” ujar salah satu siswa. Novi berharap dengan adanya kunjungan studi dari sekolah-sekolah ini dapat menjadi ajang promosi prodi yang ada di Universitas Ahmad Dahlan terutama untuk prodi PBIO sendiri. Kunjungan berlangsung cukup lama dan diakhiri dengan dosen PBIO dan siswa serta guru MA Sayang Ibu Lombok untuk mengabadikan momen bersama di Gedung Kampus Utama Universitas Ahmad Dahlan.