Studi Banding ke Universitas Negeri Malang
Program studi pendidikan biologi FKIP UAD telah melaksanakan kegiatan studi banding di Universitas Negeri Malang (UM) pada hari Rabu, 6 Maret 2019. Kegiatan ini diikuti oleh 12 dosen Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan, Universitas Ahmad Dahlan yang dipimpin langsung Ibu Novi Febrianti, M.Si selaku Ketua Program Studi, bersama 10 dosen serta seorang pegawai tata usaha. Rombongan diterima oleh Ketua Jurusan Pasca Sarjana, Dr. Ibrohim, M.Si., bersama Ketua Progam Studi Pendidikan S1 dan Program Pasca Sarjana Pendidikan Biologi serta koordinator Program Profesi guru UM dengan agenda membahas 1. Pembahasan terkait kurikulum; 2. Pengelolaan PPG; dan 3. Pengelolaan Program Pasca Sarjana.
Pertemuan ini dilaksanakan dengan penyampaian informasi dari pihak Jurusan Biologi UM dan diskusi dengan fokus keunikan kurikulum dan mata kuliah di UM yakni basis kompetensi, kredibilitas dan kapabilitas. Para dosen mempelajari ciri khas pada mata kuliah manajemen inovasi yang merupakan unggulan pascasarjana tertua yang menyelenggarakan S3 Pendidikan Biologi di Indonesia
Sesuai dengan visi program studi pendidikan biologi FKIP UAD yaitu pada tahun 2025 menjadi program studi yang unggul dalam pembelajaran berbasis lingkungan, berwawasan global dan dijiwai nilai nilai islami, maka dilakukan pengembangan jaringan kerja sama dalam bidang pendidikan biologi dengan lembaga lembaga terkait di tingkat nasional maupun internasional. Terpilihnya UM sebagai tujuan studi banding karena UM merupakan salah satu perguruan tinggi yang mempunyai Program Studi Pasca Sarjana Pendidikan Biologi S2 dan S3, selain itu UM juga telah menyelenggarakan program profesi guru (PPG) Pendidikan Biologi. Tahun ini Prodi. Pendidikan Biologi FKIP UAD mengirimkan satu dosen terbaiknya ibu Risanti D. M.Sc untuk belajar S3 di UM Malang. Sukses ya Bu!