Symbion 2015
Gerakan untuk memahami kembali akan eksistensi biodiversitas secara kolegial yang wujud di dalam masyarakat, penting dilakukan secara sistematis dan simultan. Kearifanatas biodiversitas harus menjadi milik setiap insan dan membudaya dalam setiap nadi kehidupan masyarakat. Sebuah proses perubahan nilai yang tidak mudah karena harus berhadapan dengan arus kapitalisme dan konsumerisme. Melalui pendidikan formal maupun nonformal perubahan tersebut diharapkan dapat terwujud. Biodiversitas terinternalisasi dalam pendidikan, menjadi sumber belajar, sekaligus penanaman nilai-nilai moral bagi masyarakat. Biodiversitas adalah sumber inspirasi bagi dunia pendidikan.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada dosen, guru, peneliti, mahasiswa, praktisi, dan konsultan pendidikan untuk memaparkan serta berdiskusi tentang hasil pemikiran/penelitian mereka di bidang biologi, pendidikan biologi dan aplikasinya di sekolah maupun di perguruan tinggi
Keynot Speaker
1. Mr. Butch O. Soulon (University of Nueva Caceres Filipina)
2. Prof. Dr. Yayuk R. Suharjo (Bidang Zoologi Puslit Biologi LIPI Indonesia)
3. Dr. Sulistyo, M. Pd. (Ketua PGRI Indonesia)
4. Prof. Dr. Suharsimi Arikunto (Universitas Ahmad Dahlan Indonesia)
Pelaksanaan 4-5 April 2015